Cegah Covid-19, Warga Sawangan Diimbau Tidak Bepergian Saat Nataru

Sawangan, Depoksatu.com

Masyarakat kecamatan Sawangan diimbau untuk tidak pergi kemana-mana saat malam natal dan tahun baru 2022. Hal ini untuk mencegah munculnya kluster baru Covid-19.

Demikian imbauan Sekretaris Kecamatan Sawangan Rizal Farhan di Kelurahan Pengasinan.

Dikatakannya tidak hanya disampaikan melalui kepala kelurahan di wilayah Kecamatan Sawagan, termasuk juga sekolah SD, SMP dan SMA.

“Semuanya sudah diimbau untuk tidak kemana mana  untuk liburan di Nataru,” katanya pada Senin (13/12/2021).

Menurutnya, saat ini Covid-19 sudah melandai, namun masyarakat harus tetap menerapkan protocol kesehatan (prokes) seperti  mengenakan masker, mencuci tanggan di air mengalir, mengindari kerumunan.

Bicara kelurahan di wilayah Kecamatan Sawangan, diakui untuk  Kelurahan Pengasinan merupakan kelurahaan  sudah 0 persen Covid, hal itu merupakan data dari Satgas Covid Depok.

Dia mengimbau kepada masyarakat untuk mematuhi prokes secara ketat  agar tidak muncul penyakit tersebut. Selain itu.  Ditambahkannya, yang belum vaksin segera vaksin di Puskesmas agar terhindar dari Covid-19.(dib)

Post a Comment

0 Comments