Bojongsari, Depok Satu.com
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Depok Hj. Qonita Luthfiyah sambangi warga dan tokoh masyarakat di Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok pada Minggu (31/01/2021).
Putri kondang kiai terkemuka KH.Syukron Ma’mun ini selain mendengarkan aspirasi tokoh masyarakat juga mengajak kepada keluarga besar Nadhlatul Ulama (NU) terus menjaga tradisi NU.
“Kehadiran saya di sini adalah momentum silaturahmi sekaligus dalam rangka peringatan Hari Lahir (Harlah) NU yang ke-95,juga mendengarkan aspirasi warga dan tokoh masyrakat” ungkapnya saat berada di kediaman H. Anwar Sadat yang juga Ketua RW 19.
Dikatakannya, momentum seperti ini bukan hanya sebagai kegiatan seremonial saja, akan tetapi lebih kepada membuka sejarah (kilas balik) bagaimana NU didirikan oleh para ulama, tentunya semangat Harlah NU juga harus bisa menjadikan semangat untuk terus menjaga, dan mensyiarkan ajaran ajaran Ahlussunnah Wal Jama’ah (Aswaja).
“Saya sebagai kader NU punya kewajiban untuk menjaga, merawat dan bagaimana menciptakan Ahlussunnah Wal Jama’ah ini tetap berkibar dan semakin besar di Kota Depok,”jelasnya.
Qonita menceritakan tentang dirinya bahwa sejak kecil sudah berpegang teguh terhadap tradisi NU dan menjalankan secara prinsip Aswaja.
Di tempat yang sama Ketua RW 19 H. Anwar Sadat mengucapkan banyak terimakasih kepada Hj. Qonita Luthfiyah yang hadir untuk mendengarkan aspirasi warga, banyak hal yang disampaikan untuk pembangunan dan pendidikan.
“Saya mengucapkan banyak terimakasih kepada Hj. Qonita yang sudah mampir di kediaman saya, momentum Harlah NU ke-95 ini adalah sebagai upaya kita untuk mengingat kembali para pendiri dan tokoh NU,” pungkasnya.(dib)
0 Comments